KOPPINEWS.ID,Toboali – Bupati Bangka Selatan Buka Secara Resmi Bimbingan Teknis Pembinaan dan Pemberdayaan Bumdes/Bumdesma dan Lembaga Kerjasama Antar Desa Menuju Tata Kelola yang Baik di Kabupaten Bangka Selatan Tahun Anggaran 2022 di Hotel Grand Marina Toboali, Rabu (10/8/22).
Turut hadir Kapolres Basel AKBP Joko Isnawan, S.I.K, M.H, Pabung Kodim 0413/Bangka untuk Wilayah Bangka Selatan Mayor Inf. Amar Wahyudi, beberapa Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Narasumber, tamu undangan dan peserta Bimtek.
Bupati Bangka Selatan H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP mengatakan dalam membangun desa semua pihak harus menghilangkan ego sektoral, karena membangun perekonomian desa tidak bisa hanya dari satu sektor, tapi perlu multi sektor.
“Pengembangan Usaha Ekonomi Masyarakat menjadi bagian dari kegiatan pembangunan desa melalui aksentuasi pada peran pemerintah desa sehingga berdampak pada peningkatan PAD desa dan jika PAD Desa meningkat maka yakinlah ia akan berkontribusi pada kemandirian desa sehingga pada gilirannya akan terwujud kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Kemudian Bupati Riza Herdavid menekankan kepada Pemerintah Desa untuk memberi dukungan secara total kepada Bumdes agar tumbuh dan berkembang menjadi lembaga mikro di desa.
“Kepada Pemerintah Desa, saya menekankan bahwa beri dukungan secara total kepada Bumdes agar tumbuh dan berkembang menjadi lembaga mikro di desa dan kepada pengelola Bumdes saya berpesan terus bangun sinergi dengan semua pihan untuk menggali seluruh potensi yang ada di desa secara baik, terukur dan terarah serta kembangkan unit usaha yang produktif yang bersifat komersil,” imbuhnya.
Lebih jauh Bupati Riza Herdavid berharap, desa untuk mulai melek terhadap investasi yang ingin masuk desa. “Saya berharap desa ini mari mulai melek investasi, kalau ada investasi bagus dan baik yang mau masuk desa kalian tolong diterima jangan ada deal-dealan, jangan mempersempit, jangan memperlambat dan mempersulit selama investasinya benar dan baik, cek dulu kalau perusahaannya track record-nya gak bagus tolak saja tapi kalau bagus dan hak rakyatnya diberi, kenapa tidak,” ungkapnya.
Selanjutnya, Bupati Riza Herdavid mengajak semua pihak dari desa untuk menggerakkan Bumdes sehingga maju dan berkembang agar dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa.
“Saya mengharapkan kepada semua pihak baik pemerintah desa, badan pengawas maupun pengelola Bumdes memiliki kompetensi dan komitmen untuk menggerakkan Bumdes sehingga maju dan berkembang, dan pada akhirnya dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa sekaligus mensejahterakan ekonomi masyarakat dan terkhusus kepada seluruh peserta untuk mengikuti Bimtek ini dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari mulai tanggal 10 Agustus s.d 11 Agustus 2022 dengan peserta kegiatan terdiri dari Direktur Bumdes dan Bumdesma se-Kabupaten Bangka Selatan yang berjumlah 50 (Lima Puluh) orang. (Red\Diskominfo Basel).