KOPPINEWS.ID, Tulungagung-
Untuk lebih memperkenalkan Produk Batik Tulungagung di kancah Lokal dan Internasional maka Pemkab Tulungagung melalui Dinas Koperasi dan UMKM menggelar Tulungagung Internasional Carnival Batik di jalan raya simpang TT atau titik 0 km, Rabu sore ( 23/11/2022).
Sebelum acara festival batik berlangsung, Bupati Tulungagung, Ketua DPRD, Forkopimda serta Tamu undangan disuguhkan tarian budaya reog Kendang terlebih dahulu.
Selanjutnya acara masuk pada peragaan busana. Peserta festival mengenakan pakaian batik dengan kreasi aneka ragam berjalan dari depan kantor Dekranasda kearah Alon – Alon kabupaten Tulungagung.
Pemenang ke-3 Miss Universe Swiss, Tiphaine Amelia Sagne dan Zolanny Tiphaine Galan .
Kegiatan berlangsung semarak, apalagi dengan kedatangan pemenang ke – 3 Miss Universe Swiss Tiphaine Amelia Sagne dan zolanny encarnacion Galan menggunakan busana Batik.
Peragaan busana ini dikemas dalam bentuk festival yang di ikuti 144 peserta dan 30 perajin Batik.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Tulungagung, Dr. Slamet Sunarto, SE.M.SI mengatakan kegiatan ini menjadi sarana agar lebih di kenal Dunia
Internasional.
“Produk Batik Tulungagung sudah ada di pasaran Swiss dan sangat diminati.
Dan yang terpenting bisa mengangkat potensi ekonomi Masyarakat Tulungagung,” pungkasnya.
Penulis : Jans
Editor : Haryani